“
Gerakan pramuka SMA Negeri 1 Prambanan Sleman menyelenggarakan Gladian Pimpinan Satuan (GPS). Kegiatan dilaksanakan pada hari Jumat dan Sabtu, 19-20 Januari 2018 di SMA Negeri 1 Prambanan. Peserta dalam kegiatan ini adalah pimpinan sangga, putra 32 dan putri 45 orang. Bentuk kegiatan berupa perkemahan dan pembekalan pimpinan sangga.
Dasar hukum pelaksanaan Gladian Pimpinan Satuan (GPS) adalah Undang Undang Republik Indonesia No. 12 Tahun 2013, Keputusan Kwarnas No.045 Tahun 2013 dan Nomor 176 Tahun 2013. Tujuan kegiatan ini yaitu (1) membina kader-kader pramuka yang tangguh; (2) meningkatkan kecakapan dan ketrampilan berorganisasi; (3) menumbuhkan nilai saling menghargai, patriotisme, dan nasionalisme; (4) membentuk jiwa kepemimpinan pimpinan sangga.
Gladian Pemimpin Satuan dimulai hari Jumat, 19 Januari 2018 pukul 14.30 WIB. Sebelum acara dimulai peserta melakukan daftar ulang, cheeking perlengkapan, dan menjalankan ibadah. Setelah itu acara pembukaan. Bapak H.Darwito, S.Pd, selaku pembina upacara berharap semoga kegiatan dari awal sampai akhir berjalan lancar. Kegiatan selanjutnya dinamika kelompok, yel-yel, materi teknik penguasaan audience, pengetahuan tentang permainan dan kepemimpinan yang dipandu oleh DKR dan DA. Untuk melatih jiwa dan mental serta kecintaan terhadap pramuka, pada tengah malam mereka melakukan perjalanan bakti untuk mencari bet ambalan yang dilaksanakan di lingkungan SMA N 1 Prambanan. Diakhir kegiatan hari Jumat peserta, panitia, dan kesiswaan melepas lelah dengan istirahat.
Walaupun hujan, Minggu (20/1), pukul 04.00 peserta melaksanakan ibadah dilanjutkan gerak bersama yang dilaksanakan di GOR. Materi selanjutnya tentang administrasi dan organisasi yang dipimpin oleh tim DKR. Akhir kegiatan yaitu upacara penutupan pada pukul 09.00 WIB yang dipimpin oleh Kak Nizar, beliau menyampaikan rasa syukur karena kegiatan ini berjalan dengan lancar. Beliau juga berharap supaya peserta selalu bersemangat dan selalu meneruskan pramuka.
Nurmalita kelas X IPA 4, selaku pimpinan sangga penegas menyatakan bahwa kegiatan ini memberikan manfaat yang luar biasa. Ia menyatakan kegiatan yang telah dilalui dapat melatih kedisiplinan dan menumbuhkan jiwa kepemimpinan. Dengan dilaksanakan Gladian Pemimpin Satuan, diharapkan dapat membentuk generasi yang terampil di bidang kepramukaan.