SOSIALISASI GPBLHS DI MASA MPLS

Pada hari Rabu, 12 Juli 2023 Waka Humas SMA Negeri 1 Prambanan sekaligus ketua GPBLHS Ibu Supamiarti, S.Pd memberikan sosialisasi tentang Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (GPBLHS) kepada 250 siswa baru SMA Negeri 1 Prambanan dalam acara Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2023/2024.

Dalam acara tersebut beliau memberikan materi tentang pemilahan sampah yang wajib dilaksanakan oleh seluruh warga sekolah. SMA Negeri Prambanan telah lolos menjadi Sekolah Adiwiyata Tingkat Nasional pada tahun 2022 dan konsisten melakukan Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah sampai saat ini.

Sampah di SMA Negeri 1 Prambanan telah terpilah mulai dari kelas-kelas, sampai nantinya akan disumbangkan kepada kelompok tani dan bank sampah yang sudah bekerjasama dengan pihak sekolah. Sebagian kecil sampah organik nya diolah menjadi kompos sebagai sumber pembelajaran siswa.

Pada Kesempatan tersebut pula disampaikan pentingnya menjaga lingkungan sekitar dengan peduli terhadap sampah diri sendiri hingga sampah yang dapat kita temui di lingkungan sekitar kita. Ditekankan kepada seluruh siswa untuk dapat mengelola sampah pribadinya dan dihimbau untuk tidak membawa sampah ke lingkungan sekolah serta dapat membawa tumbler untuk tempat minum dan membawa bekal makan siang menggunakan tempat makan yang dapat digunakan berulang.

Diharapkan dengan langkah kecil yang dimulai dari diri sendiri ini akan berdampak besar bagi kelestarian lingkungan. (tsp)

Avatar

Written by 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *