“
PERINGATAN HARI KARTINI 2017 DI SMA NEGERI 1 PRAMBANAN
Jumat, 21 April 2017 di wilayah Prambanan, tepatnya SMA Negeri 1 Prambanan diguyur hujan. Hujan yang terlalu pagi ini tidak menyurutkan keluarga besar SMA Prambanan untuk menggelar peringatan hari Kartini, salah satunya ditandai dengan mengenakan pakaian Jawa.
Hari Kartini merupakan hari bersejarah, yaitu simbol perjuangan Raden Ajeng Kartini dalam melawan dan melepaskan dari feodalisme yang mengekang hak perempuan. Dalam surat Kartini, beliau menulis “Dari perempuanlah manusia pertama-tama menerima pendidikan. Di pangkuan perempuanlah seseorang mulai belajar merasa, berpikir dan berkata-kata.” Dari surat tersebut Kartini berusaha memperjuangkan pendidikan bagi perempuan untuk menjadikan pendidik yang baik bagi keturunan yang akan datang.
Acara peringatan Hari Kartini yang diselenggarakan OSIS beserta panitia dengan pembawa acara Rozaan Annajib Arifin dan Putri Azzahra Salsabila yaitu lomba Dimas Diajeng setiap kelas X dan XI, lomba memasak nasi tumpeng untuk kelas XI, dan kelas X menyuguhkan berbagai olahan tradisional dan kudapan. Selain itu anak-anak menunjukkan kreatifitasnya di panggung yaitu menyanyi dan bermain musik.
Teruskan dan bersyukurlah dengan perjuangan R.A Kartini!