Perayaan Idul Adha di SMA N 1 Prambanan Tahun 2018/ 2019

ROHIS SMA Negeri 1 Prambanan menyelenggarakan peringatan hari raya Idul Adha. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu dan Kamis, 22 dan 23 Agustus 2018. Pada hari Rabu, 22 Agustus 2018 SMA N 1 Prambanan menyelenggarakan shalat Idul Adha berjamaah yang dihadiri oleh peserta didik, guru, karyawan dan warga desa Gumuk. Imam dan Khotib pada kesempatan ini adalah Ustadz Sukardi, S.Ag. Dalam khotbahnya, beliau menyampaikan tentang keteladanan dan keikhlasan Nabi Ibrahim A.S untuk mengorbankan putranya Nabi Ismail A.S.

Selanjutnya pada hari Kamis, 23 Agustus 2018 dilaksanakan pemotongan hewan qurban. Hewan qurban pada tahun ini sebanyak satu ekor sapi. Pemotongan hewan qurban dilaksanakan pukul 07.00 oleh Rohis, guru, dan karyawan. Daging qurban dibagikan warga sekitar. Selesai pembagian daging qurban diadakan lomba memasak oleh setiap kelas dengan waktu sekitar 3 jam. Dengan kerja sama yang maksimal, setiap kelas menampilkan kreativitasnya dalam masakan yang sudah siap ditampilkan di meja juri dengan berbagai tampilan yang menarik dan rasa berbeda.

Selain lomba memasak, panitia juga mengadakan lomba keagamaan. Lomba keagamaan dilaksanakan untuk meningkatkan spiritual dan menggali potensi di bidang keagamaan. Beberapa lomba yaitu adzan, ceramah putra dan putri, MTQ, serta kaligrafi. Setiap kelas mengirimkan wakilnya untuk mengikuti lomba. Adapun hasil lomba pilihan juri yang sesuai kriteria lomba sebagai berikut. Lomba masak diraih oleh kelas XI IPS 1, XI IPA 4, X IPS 2. Lomba adzan diraih Muhammad Algifari (X IPA 4), Cholis Ardika Tantomi ( XI IPA 3), Dicky Eka Putra ( XI IPS 3). Lomba ceramah putra: Herdian Maulana (XII IPA 4), Harun Najmudin (X IPS 1), Widad Ramadhan (X IPA 2). Ceramah putri: Refinda Okta (XII IPA 4), Shindy Arum (XI IPA 2), Putri Azzahra ( XII IPA 1). Lomba MTQ Putra: Choirul Budi (XII IPA 4), Hunan Fikriansyah ( X IPA 2), Daffa Naufal Suni (XII IPA 2). Lomba MTQ Putri: Putri Dwi Riyanti (X IPS 2), Intan Meifilindati (X IPS 3), Clarisa Diva Isdayanti (XII IPA 4). Lomba kaligrafi putra: Daffa Andhika Haridhwan (X IPA 2), Bagus Saloko (XII IPA 4), Aldhi Yanu Pratama ( XI IPS 3). Lomba Kaligrafi putri: Vizena Fatmawati (X IPA 2), Errika Anggraini (XII IPA 3), Dea Rachmawati (XI IPA 1).

Semoga dengan memperingati Idul Adha di SMA N 1 Prambanan  seluruh civitas dapat meningkatkan spiritual dan mendekatkan diri kepada Allah SWT, menumbuhkan kerja sama serta solidaritas antar teman.

Avatar

Written by 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *